Predikat Terbaik JDIHN, Ketua DPRD Lampung: Kita Dapat Mempertahankan


JAKARTA- Sekretariat DPRD Lampung kembali menerima predikat terbaik 1 kategori Sekretariat DPRD terbaik se Indonesia pada perhelatan Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum Nasional (JDIHN) dan Legal Development Conten Creator (LLDC) Award 2023 yang dilaksanakan di Jakarta, Kamis (12/10). 


Penyerahan predikat terbaik langsung diberikan oleh Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (HAM) Yasonna Laoly kepada Ketua DPRD Provinsi Lampung Mingrum Gumay.


Mingrum menyampaikan terimakasih atas kinerja terbaik yang diberikan seluruh jajaran di lingkungan DPRD Provinsi Lampung yang mana ke 3 kalinya DPRD Lampung menerima predikat 1 pada penyelenggaran JDIH.


”Predikat 1 ini saya berikan kepada seluruh jajaran di lingkungan DPRD Lampung, ini sebagai bukti kerja gotong royong semua pihak sehingga kita dapat mempertahankan ini selama 3 tahun terakhir,” ujar Mingrum. 


Mingrum juga menyampaikan keterbukaan informasi di era digitalisasi ini sangat diperlukan, masyarakat harus mendapatkan akses yang seluas-luasnya terkait kinerja, informasi kegiatan dan lainnya yang dilakukan oleh sekretariat DPRD Lampung.


”Kedepan kita akan tingkatkan kembali dan kita ingin ada input yang diberikan oleh masyarakat agar kedepan apa yang menjadi kebutuhan masyarakat terhadap keterbukaan dan akses informasi ini dapat terpenuhi," tutup Mingrum.(lis/ndi) 

No comments:

Post a Comment